Aplikasi SIAP TANAM: Perencanaan Produksi Tanaman Pangan Berketahanan Iklim
Bogor (26/08/2024) – Balai Besar Pengujian Standar Instrumen Sumberdaya Lahan Pertanian (BSIP SDLP) menyelenggarakan Sosialisasi Online Serie ke-7 bersama dengan BSIP Agroklimat dan Hidrologi Pertanian.
Sosialisasi dengan topik "Aplikasi SIAP TANAM: Perencanaan Produksi Tanaman Pangan Berketahanan Iklim" dibuka secara langsung oleh Rima Purnamayani, S.P., M.Si (Kepala Balai Pengujian Standar Instrumen Agroklimat dan Hidrologi Pertanian) mewakili Kepala BSIP SDLP.
Menghadirkan narasumber Annisa Noyara Rahmasary, S.Si., M.Sc, dan Dariin Firda, S.Si sebagai moderator, sosialisasi tersebut membahas materi terkait fenomena pemanasan global yang memiliki dampak bagi kehidupan manusia. Aplikasi SIAP TANAM merupakan sistem informasi untuk perencanaan tanam, sebagai salah satu upaya adaptif terhadap perubahan iklim agar mewujudkan ketahanan pangan nasional.
Sosialisasi ini diikuti lebih dari 300 peserta yang terdiri atas para pelaku usahatani baik petani, penyuluh, swasta, instansi pemerintah, dan juga mahasiswa. Diharapkan sosialisasi online ini dapat menjadi wadah untuk membahas dan berbagi pengalaman terkait upaya dalam menghadapi perubahan iklim. (AN/WA)