Hasilkan RSNI3, Komite Teknis 65-23 SDLP Laksanakan Konsensus RSNI Tata Air Mikro
Cibinong (12/09/2024) – Komite Teknis 65-23 Sumberdaya Lahan Pertanian laksanakan consensus Rancangan Standar Nasional Indonesia (RSNI) Pengaturan Tata Air Mikro di Lahan Sawah Rawa Pasang Surut Tipe Luapan B yang dikembangkan oleh BSIP Lahan Rawa. Tahapan ini merupakan tahapan terakhir yang menghasilkan RSNI3. Dalam pembukaan, Kepala BSIP Lahan Rawa, Lutfi Izhar, berterimakasih kepada anggota Komite Teknis yang telah memberikan upaya terbaik untuk menyempurnakan RSNI ini. Lutfi juga menyampaikan bahwa pengembangan standar ini sejalan dengan optimalisasi lahan rawa yang merupakan program upaya Kementerian Pertanian dalam meningkatkan produksi pangan.
Rapat konsensus dihadiri oleh perwakilan stakeholder pemerintah, pakar, pelaku usaha, dan konsumen. Rapat ini dipimpin oleh Sekretaris Komite Teknis 65-23 Sumberdaya Lahan Pertanian, Setiyo Purwanto. Standar ini berperan dalam melengkapi kebutuhan standar pengelolaan lahan rawa, yang memang ditunggu, serta menjadi salah satu komponen yang penting dalam mendukung program Kementerian Pertanian.
Lebih lanjut, RSNI tersebut disepakati secara aklamasi oleh seluruh anggota Komite Teknis 65-23. Menutup acara, Kepala Balai Besar Pengujian Standar Instrumen Sumberdaya Lahan Pertanian (BSIP SDLP), Asdianto, menyampaikan bahwa kegiatan penyusunan standar ini menjadi amalan yang sangat besar dengan titik beratnya adalah bagaimana standar ini dapat digunakan oleh masyarakat. Selain itu Asdianto menjelaskan bahwa standar ini menjadi pedoman yang penting dalam melaksanakan program – program strategis Kementerian Pertanian, utamanya pada program cetak sawah yang saat ini akan dilakukan di beberapa daerah di Indonesia. Harapannya SNI ini dapat mendukung pertanian menjadi lebih maju untuk mendukung ketahanan pangan Indonesia. (AD/MM/AH)